Kamu yang hobi wisata kuliner, dan kebetulan sedang berlibur di Kota Pekanbaru, Riau. Maka berikut informasi wisata kuliner lezat Pekanbaru. Pekanbaru merupakan ibu kota Provinsi Riau. Selain dikenal sebagai kota perdagangan dan jasa, juga dikenal dengan budaya dan kegiatan tradisional yang masih sangat sering dilestarikan oleh masyarakatnya. Selain kesenian tradisional dan upacara adatnya yang masih sering dilaksanakan, juga sajian kuliner khas Pekanbaru yang sangatlah beragam.
Berikut ini contoh 14 Wisata Kuliner khas Kota Pekanbaru yang Wajib Dicoba dan menarik untuk disimak.
Daftar Isi
1. Viz Cake
Tempat makanan khas Pekanbaru yang menjual viz cake dan terdapat di toko oleh-oleh yang berada di Pekanbaru. Viz cake yaitu hasil olahan kue yang bentuknya hampir sama dengan kue bolu. Yang membedakannya adalah viz cake mempunyai motif bulu yang unik. Varian rasa kue viz cake yang beraneka ragam. Varian rasanya seperti ada rasa durian, rasa nanas, rasa pisang dan rasa buah-buahan dan lain sebagainya.
Baca juga : Kuliner Khas Blangpidie
2. Lopek Bugi
Lopek bugi yang sudah terkenal ke seluruh daerah di Indonesia merupakan makanan khas Pekanbaru. Pada dahulunya, yang bisa merasakan kelezatan makan lopek bugi yaitu para kaum bangsawan. Namun pada zaman sekarang, lopek bugi bisa dinikmati oleh seluruh kalangan masyarakat, dan menjadi oleh – oleh bila berkunjung ke Pekanbaru.
Baca juga : Kuliner Khas Sumatera Utara
3. Lakse Kuah
Makanan khas Pekanbaru Lakse Kuah yaitu sajian makanannya hampir mirip dengan mie tarempa. Yang membedakannya adalah bahan dasar yang digunakan. Lakse kuah menggunakan bahan dasar ikan tongkol dan ikan teri. Rasa lakse kuah yang sangat nikmat membuat makanan ini menjadi makanan yang sangat favorit di kota Pekanbaru.
Baca juga : Kuliner Khas Pulau Nias
4. Mie Tarempa
Makanan khas Pekanbaru yang satu ini berbeda dengan mie lendir diatas. Resep makanan mie tarempa hampir mirip dengan mie lendir. Isi masakan yang ada didalamnya juga sama hampir sama persis dengan mie lendir. Yang membedakannya adalah mie tarempa sering disajikan dengan cara digoreng dan juga diberi kuah yang lebih banyak mengandung kuah, namun kuah tersebut tidak sekental makanan mie lendir.
5. Mie Lendir
Makanan khas Pekanbaru satu ini disajikan sama dengan mie ayam biasanya. Yang membedakan yaitu kuahnya yang dipakai dalam masakan mie lendir dan juga aneka tambahan agar lebih lezat saat disantap. Mie lendir menggunakan kuah yang kental mirip lendir. Kuah lendir tersebut terbuat dari ubi, bumbu rempah, dan juga kacang tanah. Mie lendir disajikan dengan ditambahkan telur rebus, tauge, dan irisan cabai rawit. Buat kamu yang sedang berkunjung ke Pekanbaru dan ingin mencoba masakan mie lendir, maka kamu bisa temukan di warung-warung pinggir jalan dan harganya sangat murah.
6. Ikan Cuka
Olahan ikan yang lezat di Pekanbaru yang bisa kamu coba yaitu Ikan Cuka. Makanan yang berasal dari riau yang diolah dengan cara di gong. Setelah itu akan diberi kuah bernama cuka yang terbuat dari berbagai bahan seperti cabai merah iris, cabai giling, lada, pala, daun jeruk, jahe, garam, gula pasir, dan serai. Ikan yang sering digunakan yaitu jenis ikan tenggiri.
7. Bacah Daging
Salah satu ikon kuliner khas Pekanbaru lain yang patut dicoba adalah bacah daging , makanan ini hampir serupa dengan dendeng batokok atau rendang yang berasal dari tanah Minang. Makanan yang terbuat dari bahan utama daging sapi, perbedaanya hanya jika rendang disajikan bersama nasi dan penyajiannya pun tidak musiman sedangkan bacah daging disajikan bersama ketupat lebih utama muncul saat hari raya Idul fitri saja.
8. Cincalok
Makanan khas pekanbaru yang terbuat dari udang kecil yang difermentasi dengan bantuan mikroba yang tergolong dalam kelompok bakteri asam laktat yang mempunyai kemampuan menciptakan aroma dan rasa yang khas, manfaatnya yaitu membunuh mikroorganisme, dan meningkatkan nilai cerna makanan.
Untuk membuat makanan ini, udang harus dibersihkan dengan air laut. Setelah dicuci, udang yang sudah bersih akan dicampur dengan garam. Campuran udang dan garam akan didiamkan pada wadah yang ditutup kain atau penutup tembikar selama 20 sampai 30 hari. Setelah melewati masa pengawetan, maka cicalok siap dijadikan bahan pelengkap menu lain seperti sambal atau ikan asin untuk menggugah selera.
9. Ikan Asap Selais
Kuliner ikan khas Pekanbaru biasanya diolah dengan cara diasap atau dijadikan pindang juga gulai. Agar siap disantap ikan selais perlu diasap selama kurang lebih 8 jam. Setelah diasap, maka ikan selais akan digoreng, digulai dan dipindang. Bisa juga dijadikan oleh-oleh karena ikan selais yang sudah diasap ini dikemas di dalam styrofoam agar lebih praktis untuk dibawa dan tahan laman.
10. Sup Tunjang
Sup tunjang yaitu makanan khas Pekanbaru yang dibuat menggunakan tulang kaki sapi yang masih berbalut dengan daging. Tulang tersebut direndam ke dalam kuah yang berwarna bening kekuningan dengan bahan pelengkap seperti irisan wortel, kentang, tomat, dan daun bawang. Rasa sup kuah tunjang gurih dan kuat karena menggunakan rempah-rempah seperti bawang putih, bawang merah, kayu manis, cengkeh,dan jahe. Saat disajikan sering diberikan sedotan untuk menyedot sumsum langsung dari tulangnya.
11. Sate dan Sop Rusa
Salah satu kuliner khas pekanbaru yang unik yaitu sate dan sop rusa, menu ini bisa menjadi alternatif buat kamu yang bosan dengan kuliner olahan daging sapi atau daging ayam. Di Pekanbaru menu sate dan sop rusa dapat ditemukan di salah watu warung makan yang unik dan terkenal yakni Warung era 51 yang berada di Jl. Kaharuddin Nasution No.31.
12. Miso
Miso atau mieso menjadi makanan khas Pekanbaru berupa makanan berkuah yang berisi berbagai ragam bahan seperti mie kuning, mie putih, suwiran ayam, tahu kering, kulit ayam renyah, dan potongan tulang ayam. Harga yang ditawarkan pun cukup murah yaitu sekitar Rp15.000 per porsinya. Mieso dapat ditemukan di salah satu rumah makan bernama Mieso Pak Lek yang terletak di Jl. Thamrin Ujung.
13. Nasi Lemak
Nasi Lemak merupakan makanan khas Riau yang berupa nasi yang dimasak dengan santan kelapa dan daun pkamun untuk memberikan cita rasa gurih dan aroma yang harum. Nasi lemak umumnya dihidangkan dengan lauk pauk seperti telur, ikan teri goreng, sambal cabai, irisan mentimun dan lauk pendamping lainya. Nasi lemak mudah ditemukan di warung – warung dan rumah makan yang ada di Pekanbaru.
14. Asam Pedas Ikan Baung
Kuliner olahan ikan populer yang tidak kalah dengan makanan khas Pekanbaru sebelumnya adalah asam pedas ikan baung. Untuk membuat asam pedas ikan baung, penduduk Riau membuatnya dengan memakai beragam rempah tradisional seperti bawang merah, bawang putih, jahe , kunyit, lengkuas, dan serai.
Sementara cita rasa asam dihasilkan dari penggunaan asam kandis atau air asam Jawa sebagai rendaman bumbu dan ikan. Ikan yang digunakan jenis ikan baung yang bentuknya mirip dengan lele. Ikan ini mempunyai tekstur daging yang lembut padat tanpa duri halus dengan warna putih terang. Di Pekanbaru, kamu bisa menemukan rumah makan yang menghidangkan menu ini salah satunya yaitu warung makan Pondok asam Pedas Baung yang terletak di Jalan Jenderal sudirman.
Demikianlah contoh 14 Wisata Kuliner khas Kota Pekanbaru yang Wajib Dicoba, semoga menjadi manfaat.