Arti Kata Wibu Waifu yang Perlu Kamu Tahu

Arti kata wibu waifu mungkin masih asing bagi sebagian orang. Kata-kata wibu dan waifu pada dasarnya adalah dua kata yang berbeda, namun sama-sama sering ditemui di ranah-ranah internet maupun di celetukan kawan-kawan kita. Bagi yang memang menyukai anime, manga, dan hal-hal lain berbau Jepang, mungkin kedua kata tersebut sudah sangat dipahami.

Namun jika Anda benar-benar asing dengan istilah tersebut, di bawah ini adalah penjelasan lebih lengkap tentang arti kata wibu waifu:

Apa sih arti kata wibu waifu itu?

Secara umum, wibu adalah orang-orang yang menyukai anime, manga, dan semua hal yang berkaitan dengan Jepang. Eits, jangan salah. Faktanya, ternyata tidak semua penggemar hal-hal di atas bisa disebut dengan wibu, lho. Karena wibu ini termasuk ke dalam bahasa gaul atau slang, maka mari kita tengok arti yang sebenarnya di Urban Dictionary.

Arti Kata Wibu Waifu

Dalam Urban Dictionary, wibu memiliki arti: seseorang yang memiliki obsesi tidak sehat terhadap Jepang dan budayanya. Biasanya mengabaikan atau bahkan menyembunyikan identitas ras dan budaya mereka sendiri. Nah, dari situ, terlihat bahwa kata wibu ini memiliki konotasi negatif, karena merujuk pada seseorang yang sangat berlebihan dalam menyukai sesuatu.

Untuk mengetahui apakah seseorang itu wibu atau bukan, perhatikan ciri-ciri ini:

1. Wibu selalu mengunggulkan budaya Jepang dan menganggapnya lebih mulia di atas yang lain, termasuk budaya negerinya sendiri. Mereka juga gemar mengenakan pakaian atau atribut khas yang menyiratkan seolah ia adalah orang Jepang asli.

Baca Juga : Aplikasi Cocofun, Aplikasi berisi Video, Meme, GIF Terlucu

2. Sangat menyukai dan mengetahui detail dan update tentang budaya pop Jepang, mulai dari anime, manga, drama, cosplay, game, musik, film, dan lain-lain, serta mengoleksi banyak jenis merchandise-nya.

3. Sering sekali menggunakan istilah-istilah bahasa Jepang dalam keseharian.

4. Cenderung asosial dan menutup diri dari lingkungannya.

Dari mana asal mula kata wibu?

Ternyata, wibu berasal dari kata Weeaboo, yang kemudian diserap dalam bahasa Indonesia. Orang yang memperkenalkan istilah ini adalah Nicholas Gurewitch, dalam novelnya Perry Bible Fellowship. Kata wibu ini kemudian populer digunakan sebagai ejekan untuk seseorang yang tergila-gila pada Jepang dan budayanya.

Baca Juga : Aplikasi Mindsnack: Bermain sekaligus Belajar Bahasa

Nah, jadi jangan salah, tidak semua penggemar je-Jepang-an adalah wibu, ya. Istilah itu hanya berlaku untuk yang fanatik saja sampai melupakan budaya aslinya. Dan arti kata wibu waifu memang berbeda.

Lalu apa itu waifu?

Berbeda dengan wibu, waifu ini diserap dari kata wife dari bahasa Inggris yang berarti istri. Bagi para penyuka anime Jepang yang fanatik, waifu merupakan sebutan sosok perempuan yang amat disukainya. Biasanya, waifu ini merujuk pada tipe perempuan ideal yang sangat diidam-idamkan. Istilah ini seringkali digunakan oleh para lelaki yang sangat menggemari karakter 2D dalam anime.

Nah, sekarang sudah jelas, kan, arti kata wibu waifu dan hubungannya? Biasanya, mereka yang berkata memiliki waifu, adalah seorang wibu yang tergila-gila dengan budaya Jepang, dalam konteks ini adalah perempuan Jepang dalam anime. Fanatisme mereka pada umumnya sangat tinggi, hingga membanding-bandingkan dengan perempuan di kehidupan nyata yang tidak memenuhi standard mereka.

Nah, itu tadi adalah penjelasan tentang arti kata wibu waifu. Sekarang Anda sudah paham bukan, arti kedua kata itu? Jadi jangan sampai salah sebut, ya. Kedua arti kata tersebut memang memiliki konotasi negatif, namun ada kalanya netizen menggunakannya hanya sebagai bahan bercandaan. Mungkin orang yang diejek dengan sebutan itu benar-benar wibu, mungkin juga tidak.