Perkembangan teknologi yang terjadi di seluruh dunia tentunya memberikan dampak yang positif bagi kehidupan setiap orang. Salah satu contohnya adalah kini Anda bisa chatting atau mengirim pesan secara online tanpa memakai pulsa seluler. Pengiriman pesan secara online ini bisa dibilang lebih cepat serta lebih hemat.
Karena dulu setiap orang harus membeli pulsa seluler terlebih dahulu apabila ingin mengirim pesan ke sesama anggota keluarga maupun ke rekan Anda. Apalagi jika orang yang ingin Anda hubungi berlokasi di luar negeri maka pulsa yang Anda butuhkan juga lebih mahal dibandingkan dengan mengirim pesan ke orang satu kota.
Daftar Isi
Spesifikasi Lengkap Apk Whatsapp
Kini ada banyak sekali aplikasi chatting yang disediakan oleh para developer. Bahkan aplikasi-aplikasi ini terus berkembang untuk memberikan layanan terbaik bagi penggunanya. Salah satunya adalah apk whatsapp, dimana kini whatsapp sudah bisa dipakai untuk melakukan panggilan video. Jadi Anda tidak perlu mengganti aplikasi hanya karena ingin video call dengan teman Anda.
Baca juga : Apk Vidmate
Nama Aplikasi | WhatsApp Messenger |
Ukuran Aplikasi | 20,63 Mb |
Tanggal Rilis Aplikasi | 18 Oktober 2010 |
Developer Aplikasi | WhatsApp Inc. |
Link Download Aplikasi | https://www.whatsapp.com/?lang=id |
Dulu apk whatsapp memang jarang diminati apalagi karena masih banyak saingan dan belum secanggih sekarang. Namun semenjak WhatsApp Inc. melakukan update besar-besaran di aplikasinya maka whatsapp mulai populer dan digunakan oleh banyak orang.
Baca juga : Apk Indoxxi
Apalagi sekarang Anda bisa kirim pesan, melakukan panggilan suara dan video hanya dari satu aplikasi. Selain itu Anda juga bisa mengirim dan menerima gambar dalam ukuran yang cukup besar dari apk whatsapp yang Anda pasang. Bahkan apk whatsapp bisa dipakai di Android dan juga Apple maupun Windows phone.
Kelebihan Apk Whatsapp
Data di Google Play Store menyebutkan jika sampai saat ini sudah ada sekitar 10 juta pengguna yang mendownload apk whatsapp di android. Ini membuktikan jika apk whatsapp sangat digemari oleh banyak orang. Apk whatsapp juga memiliki kelebihan yang tidak dimiliki oleh aplikasi lain, diantaranya adalah:
Bisa dipakai untuk akun pribadi maupun akun bisnis
Apk whatsapp menyediakan dua pilihan akun yakni akun pribadi dan akun bisnis. Dimana kedua akun ini memiliki keuntungan dan kerugiannya masing-masing. Jika Anda memilih menggunakan akun whatsapp pribadi maka Anda akan dibatasi dalam hal pengiriman file seperti dokumen word maupun pdf.
Baca juga : Aplikasi Vidhot
Namun jika Anda memilih memakai akun whatsapp bisnis maka Anda bisa mengirim dokumen dengan bebas dan keamanan akun terjaga. Sayangnya untuk chatting seperti pengiriman gambar dan suara lebih dibatasi. Jadi ini tergantung Anda dan kebutuhan akun yang Anda inginkan bisa Anda sesuaikan sendiri.
Bisa membuat grup whatsapp
Ketika Anda memakai apk whatsapp maka Anda tidak hanya bisa menggunakan aplikasi untuk chatting saja. Namun Anda juga bisa memakai apk whatsapp untuk membuat grup. Jadi Anda bisa membuat grup bersama teman sekolah maupun rekan bisnis Anda secara pribadi. Tentunya percakapan grup selalu dijaga privasinya oleh WhatsApp Inc.
Bisa mengirim berbagai media
Kelebihan ketiga yang dimiliki oleh apk whatsapp adalah Anda bisa menggunakannya untuk mengirim berbagai media ke orang lain. Mulai dari gambar, video, bahkan suara bisa Anda kirim dengan bebas memakai apk whatsappnya. Apalagi jumlah pengiriman konten media ini tidak dibatasi oleh WhatsApp Inc. jadi Anda lebih bisa memanfaatkannya.
Baca juga : Aplikasi Simontox
Kekurangan Apk Whatsapp
Meskipun menjadi aplikasi yang paling sering digunakan namun nyatanya apk whatsapp masih memiliki kelemahan atau kekurangan yang cukup banyak. Karena memang tidak ada aplikasi yang bisa digunakan secara sempurna di dunia ini. Sedangkan kekurangan yang dimiliki oleh apk whatsapp adalah:
Ukuran media yang dikirimkan terbatas
Kekurangan pertama yang dimiliki oleh whatsapp adalah ukuran media yang bisa Anda kirimkan sangatlah terbatas. Tentunya hal ini sangat mengganggu untuk Anda yang memang sering mengirimkan video dan gambar beresolusi tinggi ke teman. Sebab Anda harus mengecilkan ukurannya terlebih dahulu sebelum mengirim konten media tersebut.
Anggota grup terbatas
Meskipun apk whatsapp memfasilitasi penggunanya untuk membuat grup namun nyatanya anggota grup ini sangat terbatas. Sebab Anda hanya bisa memasukan maksimal 256 orang ke dalam grup Anda. Jadi saat anggota sebuah grup sudah maskimal maka Anda harus membuat grup yang kedua.
Tidak ada fitur simpan media di status
Apk whatsapp yang terbaru sudah ada fitur pembuatan status atau story setiap pengguna. Sayangnya fitur ini belum dilengkapi dengan fitur penyimpanan media status secara otomatis. Jadi Anda hanya bisa screenshoot status jika berupa gambar dan meminta video langsung ke pemilik story tersebut.
Baca juga : Aplikasi Android Bokeh
Itu tadi beberapa kekurangan dan kelebihan yang dimiliki oleh apk whatsapp. Jadi masih nyamankah dengan apk whatsapp Anda saat ini?