Promosi usaha baru merupakan sesuatu yang esensial dilakukan, terutama untuk seseorang yang mulai membangun bisnisnya. Setelah Anda selesai memberikan usaha yang maksimal berkaitan dengan produk yang akan ditawarkan, menentukan konsep promosi adalah langkah penting selanjutnya untuk dilakukan.
Sebab, sebagus apapun produk Anda, jika tidak diimbangi kemudian dengan strategi marketing yang cerdas, usaha baru Anda tidak akan bisa berkembang dan sukses. Kini, saatnya Anda berfokus pada konsumen, yakni elemen penting dalam promosi usaha baru, yang harus bisa Anda dapatkan perhatiannya agar tertarik membeli produk.
Di bawah ini adalah 5 cara promosi usaha baru yang bisa Anda terapkan, baik untuk usaha kecil maupun menengah. Anda bisa melakukan beberapa jenis promosi sekaligus untuk meningkatkan efektivitas, tentunya, dengan tetap menyesuaikan dengan kemampuan dan kebutuhan perusahaan Anda.
Daftar Isi
1. Menentukan target konsumen dengan jelas
Promosi yang baik dimulai dari perencanaan strategi marketing yang jelas dan terukur. Setelah mengetahui seluk-beluk dari produk, Anda bisa menentukan kriteria konsumen seperti apa yang membutuhkan produk tersebut. Anda bisa menentukan target konsumen ini berdasarkan usia, jenis kelamin, letak georafis, kebiasaan atau budaya tertentu, dan lain-lain.
2. Memanfaatkan berbagai media macam untuk promosi
Salah satu media yang sangat efektif di era ini, tak lain tak bukan adalah media sosial. Anda harus pandai memanfaatkan platform-platform yang ada sebagai wadah promosi, seperti Instagram, Twitter, Facebook, dan lain-lain. Hal ini dikarenakan media sosial sangat dekat dengan masyarakat, sehingga bisa membantu mempertemukan produk Anda dengan konsumen yang diincar.
Bentuk media lain yang bisa Anda coba adalah media cetak, radio, atau promosi manual dengan menyebar pamflet atau memasang papan iklan. Meskipun tidak seramai media sosial, media ini tetap akan menjangkau konsumen secara offline.
3. Meningkatkan kerjasama dengan komunitas
Bekerjasama dengan komunitas-komunitas adalah cara promosi usaha baru paling efektif selanjutnya. Ketika ada sebuah kegiatan yang melibatkan sekelompok masyarakat tertentu, Anda bisa menawarkan produk Anda. Akan lebih baik lagi jika produk Anda memang dibutuhkan untuk keberlangsungan kegiatan tersebut, sehingga ada hubungan timbal-balik yang saling menguntungkan.
4. Promosi Usaha Baru Memberikan berbagai bentuk promo
Ada banyak sekali bentuk promo yang bisa Anda berikan kepada konsumen untuk meningkatkan kepuasannya. Promo tersebut misalnya berupa diskon persen harga, beli satu gratis satu, hadiah setelah pembelian maksimal dalam jumlah tertentu, voucher, dan lain-lain.
Baca Juga : 5 Ide Usaha Sampingan Menjanjikan 2020
5. Memanfaatkan reseller dan dropshipper
Reseller dan dropshipper sudah sangat populer saat ini, dan bisa menjadi perpanjangan tangan usahan Anda. Kelebihan dari bekerjasama dengan mereka, selain membuat produk laku dengan cepat, adalah mereka bisa menjangkau daerah-daerah tertentu. Pastikan Anda juga memberikan harga yang lebih rendah kepada reseller dan dropshipper agar mereka juga merasa diuntungkan.
6. Memanfaatkan momentum
Memanfaatkan momentum adalah strategi promosi yang cukup efektif selanjutnya. Momentum tersebut bisa saat perayaan hari tertentu, seperti Idul Fitri, Natal, tahun baru, dan yang lain-lain. Saat itulah, Anda bisa memaksimalkan promosi Anda dengan memberikan potongan-potongan harga. Sebab saat perayaan itu, tingkat beli konsumen bisa sangat tinggi.
Baca Juga : 5 ide bisnis kuliner yang bisa anda coba sekarang juga!
Demikian tadi adalah strategi promosi usaha baru yang dijamin akan melejitkan usaha Anda. Merintis usaha memang bukan sesuatu yang bisa langsung membuahkan hasil dalam semalam. Dibutuhkan kesabaran dan keuletan, selain tetap menikmati tiap proses dalam perjalanannya. Semoga berhasil.